Tuesday, October 13, 2020

Pengertian Zaman Praaksara Secara Singkat dan Pembagiannya

 Pengertian Zaman Praaksara –  Peristiwa-peristiwa pada zaman purba tidak tercatat atau tertulis. Begitu juga kehidupan serta kebudayaan manusia purba, karena manusia purba belum mengenal tulisan. Manusia purba tidak meninggalkan catatan-catatan tertulis. Oleh karena itu, kita tidak mempunyai bahan tertulis untuk menggali pengetahuan tentang zaman purba.


Zaman praaksara tidak meninggalkan dokumen tertulis, namun tentang keadaan manusia serta peristiwa yang terjadi pada masa silam itu dapat diketahui berkat adanya peninggalan yang berupa sisa-sisa tubuhnya, benda-benda yang dibuatnya, tulang-tulang binatang buruannya, dan sebagainya.

Bukti-bukti yang ditinggalkan manusia pada zaman itu, sebagian besar telah membatu, karena lamanya tersimpan dalam batu, dan usianya ratusan ribu, bahkan sampai jutaan tahun yang lalu.

PENGERTIAN ZAMAN PRAAKSARA SECARA SINGKAT DAN PEMBAGIANNYA


Bukti-bukti sisa kehidupan manusia dan hewan yang telah membatu itu, dikenal dengan istilah fosil, sedangkan benda-benda yang pernah dibuat oleh manusia pada zaman itu disebut artefac, suatu istilah yang berasal dari bahasa Latin, Ars, yang berarti seni, dan kata fecere yang berarti membuat.

Tidak jarang dari hasil penggalian itu dapat disusun kembali tingkat kerokhanian ataupun adat istilah yang hidup pada masa tersebut.

PENGERTIAN ZAMAN PRAAKSARA

Zaman praaksara adalah zaman sebelum manusia mengenal tulisan. Secara umum, zaman praaksara dimulai sejarak manusia ada, kemudian berakhir setelah manusia mengenal tulisan. Jadi, bila manusia atau sekelompok manusia telah mengenal tulisan, berarti mereka telah meninggalkan zaman praaksara dan memasuki zaman aksara.

Sekelompok manusia yang telah mengenal tulisan, biasanya meninggalkan catatan-catatan tertulis kepada generasi berikutnya. Dari catatan-catatan tertulis itulah kita mengetahui bahwa nenek moyang kita dahulu telah mengenal tulisan. Catatan-catatan tersebut antara lain batu bertulis, piagam dan buku-buku. Catatan tertulis pada batu disebut prasasti.


Screenshot
Dragonfly Fossil
Prehistoric pollination: Scorpionfly mouthparts fit tubular channels of gymnosperm cones
These Stunning Photos of Feathers Will Tickle Your Fancy
Feathers on This 130-Million-Year-Old Fossil Still Contain Traces of Color

No comments:

Post a Comment